Kami akan menjelaskan cara membedakan jasa konveksi kaos distro original dan tidak? Jika Anda ingin berbisnis dengan menggunakan jasa konveksi kaos distro original, maka penting bagi Anda untuk belajar apakah jasa yang akan Anda gunakan merupakan jasa yang terpercaya dan merupakan jasa konveksi asli yang banyak membantu produksi kaos distro atau tidak. Lalu bagaimana cara membedakannya? Berikut ini adalah ulasannya.
Ukuran yang konsisten
Ukuran bisa menjadi salah satu tanda dan sinyal mengenai kualitas dan profesionalitas yang dimiliki oleh sebuah jasa konveksi kaos distro. Hal ini disebabkan karena ukuran berhubungan dengan teknik memotong kain.
Pada sebuah jasa konveksi kaos distro yang mementingkan kuantitas dibandingkan kualitas, pemotongan kain dilakukan dengan menggunakan mesin dengan jumlah masal sehingga hasilnya tidak konsisten. Jika hal ini terjadi, maka kaos distro yang akan Anda buat juga memiliki ukuran yang tidak bisa di jadikan patokan. Ukuran M malah bisa lebih kecil dari ukuran S karena ukuran yang tidak konsisten ini. Oleh karena itu, Anda perlu cek ulang mengenai ukuran jadi dari pakaian yang dibuat oleh jasa konveksi kaos distro yang akan Anda gunakan.
Jenis dan gramasi kain
Hal selanjutnya yang perlu diperhatikan ketika Anda akan membuat sebuah kaos distro dan memilih jasa konveksi kaos distro yang akan digunakan adalah mengenai ketersediaan kain yang dimiliki oleh jasa yang akan Anda gunakan.
Ketika Anda mencari jasa konveksi kaos distro pastikan jasa tersebut memiliki kain dengan gramasi dan jenis yang paling umum digunakan untuk membuat kaos distro. Biasanya konveksi kaos distro original banyak menggunakan kain kaos dengan gramasi 24s, 28s, 32s dan juga kaos dengan gramasi 40s.
Jika jasa yang akan Anda gunakan tidak memiliki jenis kain-kain ini, maka Anda perlu pertanyakan kembali mengenai kualitas dan profesionalitas dari jasa yang akan Anda gunakan tersebut. Sebuah jasa konveksi yang profesional biasanya akan menggunakan kain yang umum digunakan oleh untuk kaos distro. Jenis kain kaos yang banyak digunakan untuk kaos katun bambu.
Kerapian jahitan
Hal lain yang tidak kalah penting untuk diperhatikan adalah mengenai kerapian jahitan. Kain kaos adalah jenis kaos yang harus dijahit dengan menggunakan mesin khusus. Untuk membedakan kerapian jahitan dari jasa kaos distro Konveksi Karawang pertama perhatikan jarak antara jarum.
Sebuah jasa konveksi yang profesional akan memiliki jahitan dengan jarak antar jarum yang cukup dekat. Tidak terlalu dekat tapi tidak juga terlalu jauh. Kerapatan jahitan ini sangat berkaitan dengan daya tahan jahitan. Jika jahitan dibuat terlalu jauh, maka jahitan tersebut bisa lebih pudar.
Selain itu perhatikan juga jahitan di area-area penting seperti area kerah, bahu dan bagian-bagian penting lainnya. Hal ini disebabkan karena jenis jahitan pada bagian-bagian tersebut memang harus berbeda. Ini adalah ciri terakhir dari jasa konveksi kaos distro original.